Terus Berbenah, Jasa Raharja Laksanakan Monitoring dan Evaluasi Samsat Budiman di Kabupaten Rembang

di Kabupaten Rembang

BAROMETERBISNIS.COM, Jakarta – Tim Pembina Samsat Rembang pada hari Selasa, 24 Oktober 2023 melaksanakan agenda monitoring dan evaluasi Samsat Budiman wilayah Kabupaten Rembang Kecamatan Bulu, Kecamatan Gunem.  Kegiatan ini dihadiri oleh Tim Pembina Samsat Rembang, Bumdes setempat yang sudah menjalin Kerjasama untuk menjadi perpanjangan tangan pembayaran pajak malalui Samsat Budiman.

Kegiatan ini membahas terkait evaluasi dan kendala kendala yang dihadapi akan menjadi bahan evaluasi UPPD Kabupaten Rembang untuk dicarikan solusi dan strategi guna menanggulangi permasalahan yang terjadi. Peningkatakan Kualitas dan Kuantitas Samsat Budiman di wilayah Kabupaten Rembang menjadi hal yang utama bagi Tim Pembina Samsat Jawa Tengah terutama Pembina Samsat Rembang.

Kepala PT Jasa Raharja Cabang Utama Jawa Tengah, Triadi, S.H menyampaikan bahwa, ‘’Saat ini ada 2 upaya kita dalam meningkatkan kualitas dan kuantitas dari Samsat Budiman. Bagaimana kita menyadarkan masyarakat untuk selalu taat bayar pajak kendaraan bermotor melalui bumdes ini karena bumdes tersebar di berbagai desa dan cukup mudah dijangkau.’’

Dengan program evaluasi dan monitoring ini diharapkan mampu memberikan jalan keluar bagi permasalahan yang terjadi di Bumdes baik secara transaksional maupun peningkatan kesadaran masyarakat dalam melakukan pembayaran pajak kendaraan bermotor.[]